Cabang Dinas Pendidikan Aceh Barat kembali Menoreh Prestasi Pengawas Sekolah berprestasi Terbaik Satu
Banda Aceh- Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Aceh Barat dibawah pimpinan Kepala Cabang Dinas Pendidikan Abdul Aziz dalam waktu dua hari terakhir telah mengukir dan menorehkan kembali prestasi cemerlang. Sebelumnya pada tanggal 04 November kemarin mendapatkan penghargaan Kepala Cabang Dinas Pendidikan berprestasi dengan Predikat Terbaik dalam kategori Peningkatan Mutu Kelulusan PPG yang diberikan oleh Rektor UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Hari ini minggu memperoleh Prestasi Pengawas Sekolah berprestasi Terbaik Satu yang ditorehkan oleh Ketua Musyawarah Kerja Pengawas Sekolah (MKPS) Cabang Dinas Pendidikan Wilayah kabupaten Aceh Barat, Mukhlis pada Ajang Apresiasi GTK Provinsi Aceh tahun 2023 dan berhak mewakili Provinsi Aceh pada kegiatan Apresiasi GTK berprestasi tingkat Nasional.
Pelaksanaan Kegiatan Apresiasi GTK Provinsi Aceh dimulai dari tanggal 03 s/d 05 November 2023 bertempat di Hotel Rasamala Banda Aceh. Apresiasi GTK merupakan upaya Kemendikbudristek melalui Direktorat Jenderal GTK untuk memberikan penghargaan kepada GTK yang telah memberikan layanan pendidikan dengan baik sesuai peran dan tugasnya masing-masing guna mendorong implementasi Kurikulum Merdeka.
"Alhamdulillah Bumi Teuku Umar terus mengukir Prestasi, Selamat kepada Ketua MKPS kita Bapak Mukhlis sebagai Juara satu pengawas berprestasi dalam kegiatan Apresiasi GTK Provinsi Aceh" ucap Aziz (06/11/23).
Aziz berharap semua elemen pendidik atau GTK dilingkungan Cabang Dinas Pendidikan agar dapat mencontohi langkah cemerlang seperti yang diperoleh oleh ketua MKPS ini sesuai dengan bidang masing-masing, terus berupaya melakukan perubahan yang lebih baik dalam mendidik anak bangsa dan mempersiapkan diri untuk mengikuti kegiatan GTK berprestasi yang akan datang dengan tujuan untuk menumbuhkan semangat dalam melakukan pengabdian.